Profil CSIRT Kemenko Pangan

CSIRT (Computer Security Incident Response Team) Kementerian Koordinator Bidang Pangan merupakan tim tanggap insiden siber yang dibentuk untuk meningkatkan ketahanan dan keamanan sistem informasi di lingkungan Kemenko Pangan. Tim ini berfungsi dalam mendeteksi, menganalisis, menanggapi, serta memitigasi insiden siber yang berpotensi mengganggu keberlangsungan operasional layanan digital Kemenko Pangan.

Pembentukan CSIRT Kemenko Pangan merupakan bagian dari inisiatif nasional untuk memperkuat keamanan siber instansi pemerintah, selaras dengan panduan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN). Melalui kolaborasi lintas unit dan pemanfaatan teknologi keamanan terkini, CSIRT Kemenko Pangan berkomitmen menjaga kerahasiaan, integritas, dan ketersediaan data serta layanan informasi publik.